Kewirausahaan adalah ilmu pengetahuan yang bersifat praktis, ada sisi teoretis yang perlu dipahami dan ada sisi praktis yang perlu dilatih dan dikuasai. Penekanan pembelajaran Kewirausahaan harus terdapat pada aspek kreativitas, kebaruan, dan manfaat yang dihasilkan untuk para pengguna atau yang lebih sering disebut inovasi. Oleh karena itu, hadirlah buku ini, yang diarahkan untuk mengintern…
Indonesia masih membutuhkan sekitar 4 juta wirausaha baru untuk menjadi negara yang kuat melalui tercapainya pertumbuhan ekonomi yang tinggi. Tantangannya adalah bagaimana dunia pendidikan dapat berperan menciptakan SDM yang memiliki karakter berwirausaha dan bukan berkarakter pegawai . Peraturan Presiden RI No. 2 Tahun 2022 tentang Pengembangan Kewirausahaan Nasional telah terbit, yang pela…
Rasio wirausaha di Indonesia masih di bawah negara tetangga di kawasan Asia, seperti Singapura, Malaysia, dan lainnya. Kondisi ini menjadikan Indonesia sekadar "Big Market' tanpa "Big Product". Kelak, risikonya adalah ketimpangan dalam neraca pembayaran negara, karena anggaran impor selalu lebih besar daripada pemasukan ekspor. Sebagai anak bangsa, kita tidak boleh menyerah. Bersama-sama, ki…
Buku Panduan Berpikir Komputasional bagi Guru Madrasah memuat perkenalan konsep dasar Computational Thinking (CT) bagi guru madrasah agar mampu mengintegrasikan pemikiran komputasional dalm aktivitas pedagogis sehari-hari. Buku ini akan memandu siapa saja yang ingin memiliki pemahaman yang tepat tentang semua hal yang berkaitan dengan Computational Thinking (CT). Buku ini dilengkapi dengan c…
Depresi dan resesi merupakan hal yang menakutkan bagi setiap usaha, tetapi setiap industri memang memiliki gelombang naik dan turun terlepas dari apapun situasi ekonomi. Untuk menjawab tantangan ini, Fool-Proof Marketing memberikan kiat-kiat yang telah terbukti untuk mencegah turunnya penjualan dan mengembangkan berbagai ide pengembangan usaha demi mempertahankan momentum yang didapatkan kala b…
Buku ini memberikan gambaran tentang perkembangan konsep kewirausahaan sejak era ekonomi Klasik hingga Neoklasik. Pada era ekonomi Klasik, kewirausahaan hanya dipandang sebagai aktivitas mempekerjakan diri sendiri (self-employment). Buku Kewirausahaan ini seluruhnya terdiri atas 18 Bab yang terbagi ke dalam tiga bagian. Bagian I yaitu Memahami Pengertian dan Ruang Lingkup Kewirausahaan terdiri …
Sampai saat ini, banyak orang beranggapan bahwa untuk menjadi seorang entrepreneur andal, Anda harus memiliki bakat tertentu. Tidak jarang, alasan tersebut menjadi penghalang bagi seseorang untuk menjadi seorang entrepreneur. Padahal untuk menjadi negara maju, Indonesia membutuhkan banyak entrepreneur muda untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Buku ini hadir untuk mematahkan anggapan tersebut. …
Berbeda dengan dua buku pertamanya, Pengawasan Pemilu Partisipatif: Gerakan Masyarakat Sipil untuk Demokrasi Indonesia (2015) dan Mengawal Penegak Demokrasi: Di Balik Tata Kelola Bawaslu RI dan DKPP (2016). Pada buku keempat ini, penulis yang juga Sekretaris Jenderal Bawaslu RI tidak lagi mengangkat aktivitas pengawasan pemilu maupun pengalaman panjangnya dalam mengawal eksistensi dan tata kelo…
Guru memiliki pengaruh besar pada seberapa jauh siswa akan menyukai dan memutuskan mempelajeri suatu mata pelajaran dengan sungguh-sungguh, termasuk matematika. Buku ini berfokus pada bagaimana guru mengembangkan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), atau secara umum mengembangkan kurikulum sesuai situasi setempat, sedemikian rupa sehingg siswa dapat berprestasi dalam matematika, dan pada gil…
Buku ini menghimpun tulisan-tulisan yang mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan dimana dampak dari komunikasi antarbudaya ketika Anda pergi ke Luar Negeri untuk belajar, bekerja atau sekedar melancong, atau ke daerah lain di dalam negeri untuk tujuan serupa, Anda bertemu dengan orang-orang yang punya latar belakang budaya yang berbeda. Buku ini selain menguraikan kemusykilan kemunikasi antarbud…
Mikroekonomi: Teori Pengantar – Edisi Ketiga ini merupakan penampilan baru buku Pengantar Teori Mikroekonomi – Edisi Ketiga. Walaupun materi di kedua buku tersebut tidak banyak berbeda, tetapi cara pembahasannya lebih disempurnakan sehingga memudahkan para pembaca untuk memahami teori-teori yang diterangkan. Di samping itu, setiap bab dilengkapi dengan ringkasan dan konsep penting untuk mem…
Untuk menghadapi banyaknya hambatan dalam perkembangan sistem pendidikan di Indonesia, diperlukan transformasi pembelajaran yang bertujuan meningkatkan mutu proses pendidikan di sekolah, yang tidak mungkin dapat dicapai hanya dengan menyusun sebuah dokumen tertulis yang disebut ‘Kurikulum Sekolah’. Hal ini menyiratkan bahwa perubahan menyeluruh dalam berbagai komponen pendukung perlu dilaku…
Sebenarnya dalam sejarahnya yang sangat panjang, ratusan bahkan ribuan tahun, desa telah mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang dinamis dan lentur. Dengan perkembang- annya yang dinamis dan lentur inilah desa tetap eksis sampai hari ini. Jika dinamika per- tumbuhan dan perkembangannya tersebut dipahami sebagai autoaktivitas dan kreativitas warganya dan pihak luar memandunya ke arah rasiona…
Dewasa ini para pemasar menghadapi tantangan yang sungguh berat: bagaimana berinovasi dalam medan pasar yang hiperkompetitif dan sangat tersegmentasi. Dalam ekonomi konsumen yang telah jenuh dengan produk-produk homogen dan dihuni oleh konsumen yang semakin kebal terhadap berbagai pesan iklan, cara pemasaran tradisional dengan menggunakan segmentasi pasar dan pengembang-biakan merek mulai tidak…
Pemahaman konselor terhadap berbagai hal terkait profesi konseling merupakan hal fundamental karena pemahaman ini akan mendorong konselor untuk selalu meningkatkan kemampuan profesionalnya dan menjadikan dirinya sebagai profesional yang bermakna. Profesionalisasi di bidang bimbingan dan konseling merujuk pada proses peningkatan kualifikasi dan kualitas atau kemampuan anggota atau petugas dalam …
Tantangan nyata bag dunia pendidikan adalah pendidikan diharapkan mampu mencetak sumber daya manusia yang memiliki kompetensi utuh untuk menghadapi kehidupan di masa dean yang semakin global dan kompleks. Proses pembelajaran merupakan langkah strategis dalam menyiapkan masa dean generasi muda bangsa yang tangguh dan andal berdasarkan aspek sika, pengetahuan, dan keterampilan. Pembelajaran merup…
Buku ini menyajikan sejarah singkat tentang nasionalisme dari masa awal pertumbuhannya hingga masa kini Bagaimana kedudukan nasionalisme di seluruh dunia dan latar belakang sejarahnya yang telah menimbulkan akibat-akibat yang bertentangan di berbagai negara. Sebabnya ialah karena nasionalisme dibentuk oleh ide politik dan susunan masyarakat yang tentu saja berbeda di masing-masing negara. Memb…
Buku ini menjabarkan perjalanan dan perjuangan Unindra sejak periode IKIP PGRI Jakarta, STKIP PGRI Jakarta, sampai dengan terbentuknya Universitas Indraprasta PGRI pada 2004.
Membangun sebuah perubahan yang teratur harus dilakukan melalui prosedur hukum, baik perundang-undangan atau keputusan badan peradilan. Begitu juga dengan ketertiban atau keteraturan (in order) yang memiliki tujuan yang identik dengan perubahan bagi masyarakat yang sedang membangun, maka hukum keuangan negara menjadi suatu sarana yang tidak dapat diabaikan. Peran hukum keuangan negara sebagai s…
Buku ini memberikan uraian mengenai perkembangan dan kewenangan Pengadilan Agama secara lengkap dari mulai ketentuan umum pengadilan agama, sejarah peradilan agama, hingga ruang lingkup penerapan hukum perdata Islam di peradilan agama juga melengkapi buku ini, antara lain mengenai perkara perkawinan, waris, wasiat, hibah, wakaf, zakat, infaq, shadaqah, serta perbankan syariah. Dinamika pembahar…
Buku ini terdiri dari pidato pengukuhan guru besar dari rumpun konsentrasi hukum administrasi, hukum agraria dan hukum lingkungan. Genealogi ini yang memberikan ruang perenungan atas peran hukum administrasi dalam melayani masyarakat, menjaga lingkungan dan persoalan agraria Indonesia.
Nyanyian Rakyat (Song of a Citizen) adalah buku tentang suara dan gejolak rakyat yang menginspirasi pembaca untuk bertindak yang sama demi perbaikan. Kalau nyanyian ini dikelola dengan baik oleh pemangku yang berkepentingan, niscaya Indonesia bisa menjadi negara yang lebih baik. Ada sekurang-kurangnya empat prasyarat Indonesia bisa menjadi lebih baik. Bukankah kita punya Sumber Daya Alam, Sumbe…
Abu Nawas terkenal karena kelucuan dan kebijaksanaannya. Meski dia selalu bertindak sambil bercanda, ada kebenaran dalam perkataan dan tindakannya itu. Ada-ada saja hal kocak yang dilakukan Abu Nawas. Gayanya yang bersahaja menghibur semua orang. Setiap kisah dalam buku ini akan membuat kita tertawa sekaligus belajar. Karena setiap cerita Abu Nawas pasti ada hikmah yang bisa kita terapkan dalam…
Cerita rakyat biasa juga didengar dengan sebutan legenda. Cerita rakyat sering kali dianggap oleh yang mempunyai cerita sebagai sesuatu yang benar-benar terjadi. Oleh karena itu, cerita rakyat dianggap sebagai sejarah kolektif. Indonesia yang terdiri dari 34 provinsi, sangat kaya akan cerita rakyatnya. Tiap pulau di Indonesia memiliki cerita rakyat di masing-masing provinsinya. Mulai dari Saban…