BOOK
Alhamdulillah Anakku Nakal
Anak yang sering bermain dan sulit disuruh belajar dianggap sebagai anak nakal. Padahal sesungguhnya setiap anak, baik anak manusia atau anak hewan diberi karunia untuk bermain, yang memungkinkan anak-anak tersebut dapat mengembangkan seluruh kemampuan motorik, otak dan emosi mereka. Karena bermain merupakan ‘alat canggih’ yang memungkinkan seorang anak untuk masuk dalam sebuah kegiatan yang paling serius, penting dan paling mengundang minat.
Sebagai orang tua atau guru, tidak selayaknya begitu mudah melabelkan kata nakal pada anak-anak kita. Anak yang aktif, usil, kadang tidak mau menurut orang tua, suka menggoda adik kakaknya, dan beberapa kali berantem dianggap sebagai anak nakal. Karena bisa jadi ‘kenakalan’ tersebut adalah tahapan yang harus dilewati seorang anak, yang akan menjadikannya lebih banyak mengalami, mampu merasakan kesedihan dan kegembiraan orang lain serta menjadikannya mengetahui apa yang harus dilakukan. Sehngga orang tua harus lebih bijaksana dalam menghadapi anak dan tidak keliru dalam menyikapi ‘kenakalan’ anak.
Tidak tersedia versi lain