BOOK
Cara mengobati lupa dan menguatkan ingatan
Buku ini berisi berbagai macam faidah dan doa serta ramuan yang sangat membantu para penuntut ilmu dan para penghafal Al-Quran agar memiliki ingatan yang kuat, serta mengobati sifat lupa yang selama ini menjadi problem dalam proses belajar mengajar.
Buku ini juga berisi arahan-arahan penting yang membantu para pelajar agar sukses dalam mengerjakan ujian, sehingga mereka mendapat nilai yang baik dan memuaskan.
Di bagian akhir buku ini disertakan beberapa kisah para ulama dalam proses menuntut ilmu, mengarang kitab, mengajar serta semangat mereka dalam memanfaatkan waktu sebagai motivasi bagi para pelajar atau santri.
Materi dalam buku ini disarikan dari kitab-kitab yang disusun oleh Habib Muhammad bin Alwi Alaydrus, ulama Hadramaut.
Tidak tersedia versi lain