BOOK
Keagungan cinta sejati : kisah-kisah cinta sahabat kepada Rasulullah SAW
Buku ini berasal dari Yayasan Islam Al-Fahd Jakabaring
Cinta para sahabat kepada Rasulullah shallallâhu 'alaihi wa sallam yang merupakan bagian cinta mereka kepada Allah subhânahu wa ta'âlâ, tidak pernah dapat diragukan. Merekalah orang-orang terbaik sepanjang waktu yang telah ditegaskan Allah dalam firmanNya dan dinyatakan Rasulullah dalam sabdanya. Riwayat-riwayat orang-orang terpercaya yang hidup sejaman dengan mereka yang diceritakan turun temurun, hingga sampai pada telinga kita, juga merupakan bukti yang tidak dapat terbantahkan bagi keberadaan dan keagungan cinta sejati yang menghiasi sudut-sudut hati mereka Kisah-kisah yang tersaji dalam buku ini, diolah sedemikian rupa, dari riwayat-riwayat yang disebutkan dalam kitab-kitab hadits, maupun dalam kitab-kitab sirah nabawiyah, untuk memberikan kesan yang lebih hidup, meskipun terkadang harus menggabungkan dua riwayat yang berbeda, atau merubah dan menambah makna asal dari lafadz riwayat yang sebenarnya Harapannya, dengan pertolongan Allah-, nilai efektifitas yang dihasilkan lebih berbobot, dan mampu menembus relung hati yang paling dalam yang terkadang keras dan berkarat -termasuk penulis tentunya-. PENERBIT AL BARKAH
Tidak tersedia versi lain